HALLOUP.COM – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto nampak akrab dengan Presiden Jokowi dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Mereka menyaksikan pertandingan Indonesia vs Argentina di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin, 20 Juni 2023.
Mereka duduk dalam satu barisan, nampak Jokowi mengenakan kaos panjang berwarna putih, sedangkan Prabowo dan Erick Thohir kompak menggunakan jaket berwarna merah.
Dalam akun pribadi Instagram Prabowo, ia mengunggah momen-momen kebersamaan dan keseruan menonton pertandingan tersebut.
Baca Juga:
Hanya Mampu Produksi Beras 50% dari Kebutuhan Nasionalnya, Mentan Malaysia Minta Bantuan Indonesia
Bukan Ridwan Kamil, Pria Bernama Revelino Tuwaswey Ini Mengaku Ayah Biologis dari Anak Lisa Mariama
“Bersama Bapak Presiden RI @jokowi, Ketua Umum PSSI @erickthohir, Menteri Pemuda dan Olahraga @ditoariotedjo.”.
“Menyaksikan laga persahabatan Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan,” tulis @prabowo.
Begitu pun dengan Erick, ia mengunggah dua foto yang di akun Instagram pribadinya.
Di foto ke dua, Erick khusus mengabadikan momen keceriaan dan kebersamaan dengan Jokowi dan Prabowo.
Baca Juga:
Golkar Serahkan Ridwan Kamil ke Proses Hukum dalam Kasus BJB, Bahlil: Biarlah Semua Itu Berproses
Momen Prabowo Subianto Diantar Langsung Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi ke Bandara Menuju Qatar
HMN Media Holding Tunjuk Wartawan Senior Dharono Trisawego Sebagai Pemimpin Redaksi Hallobandung.com
Pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia vs Argentina telah dinanti-nantikan oleh masyarakat di Indonesia.
Antusiasme warga jelas terlihat dengan ludesnya tiket pertandingan di awal penjualannya.
Meskipun, Indonesia kalah melawan Argentina dengan skor 2-0, hal itu tak menyurutkan semangat para suporter sepak bola.
Mereka turut serta menyemarakkan pertandingan persahabatan Indonesia vs Argentina.***
Baca Juga:
Naikkan Tarif Tambahan Menjadi 84 Persen untuk Produk Impor AS, Tiongkok Balas Kenaikan Tarif AS
7 Pertanyaan Pamungkas dari Para Jurnalis Kawakan dan Inilah Jawaban Presiden Prabowo Subianto
7 Pertanyaan Pamungkas dari Para Jurnalis Kawakan dan Inilah Jawaban Presiden Prabowo Subianto